Casing Underwater Terbaru
Pabrikan casing underwater dari Amerika Serikat, Nauticam memperkenalkan lini produk terbaru untuk Sony NEX-6. Case ini merupakan produk terbaru dari segmen kamera mirrorless di awal kuartal 2013 ini.
Pilihan viefinders juga tersedia, jadi anda tidak perlu alat tambahan untuknya. Nauticam mendesain handgrip dan tombol pengoperasian sebaik mungkin untuk kenyamanan pengguna. Case kamera ini menggunakan sistem self-locking yang memudahkan saat pemasangan. Bodi casing-nya terbuat dari alumunium dengan permukaan LCD antigores dan antirefleksi berbahan acrylic.
Nauticam mendesain casing agar bisa dipakai dengan beberapa jenis lensa, antara lain 18-55mm, 30mm macro, dan 16mm pancake. Terakhir, para pengguna NEX series akan dimanjakan dengan kemampuan menyelam hingga 100 meter di bawah air.
Foto Nauticam NA-NEX6
[caption width="541" align="alignnone"] Tampak Depan[/caption]
[caption width="600" align="aligncenter"] Tampak Samping (Kiri)[/caption]
[caption width="591" align="aligncenter"] Tampak Samping (Kanan)[/caption]
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment